Beasiswa Unggulan 3T merupakan beasiswa yang diperuntukan bagi siswa yang berasal dari daerah 3T sesuai dengan Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 131 Tahun 2015 Tentang Penetapan Daerah Tertinggal Tahun 2015-2019. (Daftar Daerah 3T).
Beasiswa Unggulan 3T dipergunakan untuk melanjutkan studi pada jenjang pendidikan Sarjana (S1), Magister (S2), dan/atau Doktor (S3) pada perguruan tinggi dengan akreditasi minimal B.
PROGRAM PRIORITAS:
Berdasarkan program prioritas NAWACITA, tugas dan fungsi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, pada tahun 2018 Beasiswa Unggulan memberikan prioritas pada bidang keilmuan sebagai berikut:
- Pendidikan (Pendidikan PAUD, Pendidikan PGSD),
- Kurikulum dan Pedadogi,
- Manajemen dan Kebijakan Pendidikan,
- Perfilman,
- Seni Pertunjukan,
- Seni Musik,
- Kebudayaan,
- Perpustakaan,
- Arkeologi (Permuseuman),
- Teknologi Informasi,
- Kebijakan Publik,
- Pariwisata
- Industri Kreatif,
- Teknologi Pangan,
- MIPA,
- Maritim,
- Pertanian, dan
- Energi.
PERSYARATAN DAN KELENGKAPAN BERKAS:
Beasiswa Jenjang S1:
Mahasiswa Baru
- Maksimal 25 Tahun
- Memiliki surat keterangan lulus di perguruan tinggi yang terakreditasi minimal B
- Memiliki prestasi yang ditunjukan dalam bentuk sertifikat, plakat atau hal lain yang dapat dibuktikan kebenarannya berlaku maksimal 3 (tiga) tahun terakhir
Mahasiswa On-Going
- Maksimal 25 Tahun
- Terdaftar di perguruan tinggi yang terakreditasi minimal B, maksimal semester 2 pada saat mendaftar yang dibuktikan dengan surat tanda aktif kuliah
- IPK minimal 3.00 pada skala 4.0
- Memiliki prestasi yang ditunjukan dalam bentuk sertifikat, plakat atau hal lain yang dapat dibuktikan kebenarannya berlaku maksimal 3 (tiga) tahun terakhir
Beasiswa jenjang S1 tidak diwajibkan memiliki sertifikat TOEFL/IELTS.
Beasiswa Jenjang S2:
Mahasiswa Baru
- Maksimal 32 Tahun
- Memiliki surat keterangan lulus di perguruan tinggi yang terakreditasi minimal B
- IPK S1 minimal 3.00 pada pada skala 4.00 baik mahasiswa baru maupun on-going
- Skor TOEFL ITP minimal 500/IBT 61, atau skor IELTS minimal 5.5
- Memiliki prestasi minimal tingkat kabupaten yang diselenggarakan oleh pemerintah dan/atau masyarakat, sertifikat berlaku maksimal 3 (tiga) tahun terakhir
- Peraih juara peringkat 5 besar
Mahasiswa On-Going
- Maksimal 32 Tahun
- Terdaftar di perguruan tinggi yang terakreditasi minimal B, maksimal semester 2 pada saat mendaftar yang dibuktikan dengan surat tanda aktif kuliah
- IPK S1 minimal 3.00 pada pada skala 4.00 baik mahasiswa baru maupun on-going
- Skor TOEFL ITP minimal 500/IBT 61, atau skor IELTS minimal 5.5
- Memiliki prestasi minimal tingkat kabupaten yang diselenggarakan oleh pemerintah dan/atau masyarakat, sertifikat berlaku maksimal 3 (tiga) tahun terakhir
- Peraih juara peringkat 5 besar
Beasiswa Jenjang S3:
Mahasiswa Baru
- Maksimal 37 Tahun
- Memiliki surat keterangan lulus di perguruan tinggi yang terakreditasi minimal B
- IPK S2 minimal 3.00 pada pada skala 4.00 baik mahasiswa baru maupun on-going
- Skor TOEFL ITP minimal 500/IBT 61, atau skor IELTS minimal 5.5
- Memiliki prestasi minimal tingkat kabupaten yang diselenggarakan oleh pemerintah dan/atau masyarakat, sertifikat berlaku maksimal 3 (tiga) tahun terakhir
- Peraih juara peringkat 5 besar
Mahasiswa On-Going
- Maksimal 37 Tahun
- Terdaftar di perguruan tinggi yang terakreditasi minimal B, maksimal semester 2 pada saat mendaftar yang dibuktikan dengan surat tanda aktif kuliah
- IPK S2 minimal 3.00 pada pada skala 4.00 baik mahasiswa baru maupun on-going
- Skor TOEFL ITP minimal 500/IBT 61, atau skor IELTS minimal 5.5
- Memiliki prestasi minimal tingkat kabupaten yang diselenggarakan oleh pemerintah dan/atau masyarakat, sertifikat berlaku maksimal 3 (tiga) tahun terakhir
- Peraih juara peringkat 5 besar
Kelengkapan Berkas Beasiswa:
- Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- Kartu Tanda Mahasiswa (khusus On-Going)
- LoA Unconditional (Untuk On-Going ganti dengan surat tanda aktif kuliah)
- Kartu Hasil Studi (KHS) terakhir (Khusus On-Going)
- ljazah dan transkrip nilai terakhir
- Sertifikat TOEFL/IELTS (TOEFL/IELTS untuk S1 tidak diwajibkan)
- Proposal rencana studi (rencana perkuliahan dan sks per-semester yang akan ditempuh hingga selesai studi, topik apa yang akan ditulis dalam skripsi/tesis/disertasi, deskripsikan aktivitas di luar perkuliahan yang akan dilakukan selama studi dan bagaimana implementasi hasil studi di masyarakat)
- Surat rekomendasi dari civitas akademik atau institusi terkait (download)
- Surat pernyataan tidak sedang menerima beasiswa sejenis dari sumber lain (download)
- Sertifikat prestasi minimal tingkat kabupaten
- Essay menggunakan Bahasa Indonesia dengan judul: "Aku Generasi Unggul Kebanggaan Bangsa Indonesia" ditulis sebanyak 3-5 ha la man pada kertas A4 dengan format huruf Times New Roman ukuran huruf 12 dengan spasi 1.5 lines
PENDAFTARAN DAN JADWAL
Pendaftaran dilakukan secara online di: http://buonline.beasiswaunggulan.kemdikbud.go.id/
Pendaftaran : 20 Maret s.d. 19 April 2018
Seleksi tahap 1 dan tahap 2 : 20 April s.d. 14 Mei 2018
Pengumuman : 15 mei 2018
SUMBER : DISINI
0 komentar
Post a Comment